Makam Kuno Zaman Besi Ditemukan di Prancis


detail berita
(Foto: Thenews)
Arkeolog Prancis menemukan makam kuno yang diyakini pernah ada sejak Zaman Besi. Arkeolog juga menemukan beberapa senjata kuno dan perhiasan, yang menunjukkan bahwa makam ini diisi oleh para prajurit.

Situs ini ditemukan di lapangan berlumpur di bagian tenggara Paris. Arkeolog Prancis menemukan kuburan kuno yang dipercaya merupakan peninggalan Zaman Besi dari sebuah peradaban besar, namun misterius.

Dilansir Stonepages, Senin (22/4/2013), salah satu dari 14 situs makam yang ditemukan dalam beberapa pekan terakhir ini merupakan sisa-sisa dari peninggalan prajurit tinggi. Ditemukan pedang besi dengan panjang 70 centimeter yang masih berada dalam sarungnya.

"Saya belum pernah melihat sesuatu seperti ini," ungkap arkeolog Emilie Millet, sembari memandang perisai berbingkai logam. Peninggalan bersejarah ini dikuburkan di samping prajurit yang memiliki status tinggi dengan kalung logam serta bros perunggu besar yang dihiasi dengan karang (coral).

Dalam satu makam, terdapat kerangka wanita yang dikubur di samping seorang pria, yang hanya dipisahkan oleh sebuah lapisan tanah. Tidak hanya itu, arkeolog juga menemukan perhiasan yang menunjukkan bahwa kerangka manusia ini pernah dikubur antara 325 dan 260 SM (sebelum masehi), sebuah periode yang dikenal sebagai La Tene.

Nama La Tene berasal dari sebuah situs arkeologi di Swiss. Sekira abad ke-5 sebelum masehi sampai abad ke-1 masehi, bangsa Celtic memperluas dari wilayah teritorial inti mereka di Eropa pusat hingga sejauh Skotlandia bagian utara serta pesisir Atlantik, Spanyol.

Mereka dikenal memiliki peradaban kompleks, penguasaan logam dan sistem perdagangan yang kian memperluas ekspansi Eropa dan menghasilkan kekayaan besar. Arkeolog belum menemukan tembikar atau bukti makanan, yang umumnya ditambahkan pada penguburan Zaman Besi. (fmh)